Jovens | Jamur Dewa
Membantu Memelihara Daya Tahan Tubuh
Terbuat Dari :
Agaricus blazei Murill / Jamur Dewa
Temu Putih
Bentuk Sediaan : Kaplet
Isi : 30 Kaplet / Box
Jovens terbuat dari ekstrak jamur Agaricus blazei murill atau sering di kenal dengan jamur dewa dan ekstrak Curcuma Zedoariae Rhizoma (Temu Putih) yang dapat membantu memelihara daya tahan tubuh.
PT. Agaricus Sido Makmur Sentosa
- ISO 9001:2008
- CAC HACCP VER:2003 CODEX HACCP & GMP
- Cara pembuatan obat tradisional yang baik
- Cara pembuatan Kosmetik yang baik
- Sertifikasi Jaminan Halal
Order Produk Jovens Sekarang dengan Mudah
Terbuat dari 100% bahan herbal asli indonesia
Ekstrak JAMUR DEWA (Agaricus blazei Murill)
Jamur dewa, telah dikenal di Jepang dan Cina memiliki banyak manfaat dan masuk sebagai salah satu jamur yang digunakan untuk pengobatan dalam pengobatan tradisional cina. Jamur dewa juga telah diteliti di banyak negara untuk membuktikan khasiat dan menelusuri mekanisme kerja farmakologis Jamur Dewa. Salah satu penelitian dilakukan oleh Firenzuoli (2007) yang menyatakan bahwa jamur dewa memiliki efek antimutagenik dan mampu membantu modulasi kekebalan tubuh. Beberapa zat yang diduga beraktivitas dalam peran ini adalah polisakarida fitokompleks, melalui jalur opsonisasi biokimia. Mulai dilakukan penelitian klinis pada fungsi jamur dewa sebagai imunomodulator dan antimutagenik. Kandungan beta-glucan yang tinggi pada ekstrak jamur dewa juga diduga memiliki peran dalam imunomodulasi.
Ekstrak Temu Putih (Curcuma zedoariae Rhizoma)
Temu putih mengandung alkaloid, flavonoid, fenolik, terpenoid, dan fitosterol pada ekstraknya. Pengujian kandungan antioksidan dengan metode DPPH menunjukkan bahwa ekstrak mengandung antioksidan yang poten. Dengan kandungan antioksidan ini, maka ekstrak temu putih dapat membantu memelihara daya tahan tubuh, menghambat proses penuaan, dan membantu memelihara tubuh dari penyakit degeneratif (Himaja, 2010). Selain kandungan antioksidannya yang tinggi, Temu putih juga memiliki efek antikanker dan antitumor. Pada penelitian Handajani (2003), menghasilkan kesimpulan bahwa ekstrak rimpang temu putih mampu menurunkan jumlah mitosis pada hewan uji.
Dosis dan Cara Penggunaan
- Bisa digunakan baik untuk Wanita maupun Pria
- Aman dikonsumsi di semua usia (remaja, dewasa, lanjut usia/ geriatri)
- Untuk pencegahan dan menjaga daya tahan tubuh gunakan sehari 1-3 kaplet
- Konsumsi Kaplet JOVENS yang efektif adalah sebelum makan atau saat perut kosong
- Konsumsi JOVENS dengan menggunakan Air Mineral yang dihangatkan
- Waktu pemakaian optimal adalah minimal 1 -2 bulan
- Konsistensi penggunaan JOVENS sesuai anjuran akan mempercepat terapi
- Hindari konsumsi JOVENS bersamaan dengan obat lain, Susu, Teh atau Kopi
- Penggunaan bersama dengan Obat Lain diberi jeda 1- 2 jam